29 April 2019
Pembangunan Jalan Beton di Desa Pait pada kegiatan PISEW Tahun 2018
Kecamatan Silawan di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah merupakan salah satu kecamatan yang mendapat dana bantuan pemerintah melalui kegiatan Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) Tahun 2018. Kecamatan Siwalan yang terdiri dari 13 Desa merupakan bagian dari kawasan pertanian atau agropolitan Kabupaten Pekalongan.
Sesuai penetapan lokasi PISEW Tahun 2018, desa Pait ditetapkan sebagai desa pusat kawasan, sementara desa Yosorejo sebagai desa penyangga kawasan. Pada Pertemuan Kecamatan 1 tanggal 30 Mei 2018, masyarakat sepakat memanfaatkan dana PISEW 2018 untuk mendukung potensi agropolitan melalui pembangunan jalan beton.
Jalan beton dibangun di 3 ruas, yaitu: Desa Pait 1: 450 x 4 x 0,12 M, Desa Pait 2: 139 x 2 x 0,12M, dan Desa Yosorejo: 527 x 3 x 0,15 M. Pelaksanaan pembangunan dilakukan sesuai Petunjuk Konstruksi PISEW tahun 2018 untuk mendapatkan kualitas yang baik.
Pembangunan selesai 100% pada tanggal 3 Oktober 2018 lalu dan telah dimanfaatkan. Dengan adanya pembangunan jalan beton ini diharapkan mampu lebih mendukung pengembangan potensi kawasan dan memfasilitasi kegiatan perekonomian 1.319 KK masyarakat di kecamatan Silawan. (PISEW/DHIMZ)